dc.description.abstract |
Pada zaman sekarang ini, autisme telah menjadi perhatian khusus di kalangan dunia pendidikan, baik di luar maupun dalam negeri. Baron Cohen dan Patrick Bolton memandang perlunya suatu proses integrasi dalam menempatkan anak autistik untuk belajar bersama di sekolah dengan anak-anak non autistik pada umumnya, untuk memberi kesempatan kepada mereka untuk mengalami interaksi sosial yang normal. Isu tentang pendidikan bagi anak autistik seharusnya bukan hanya menjadi perhatian beberapa orang tetapi sekolah dan pendidik pun perlu memperhatikan dan menerima anak autistik untuk belajar bersama dengan anak non autistik. Penerimaan terhadap anak autistik untuk belajar bersama dengan anak non autistik dalam lingkungan sekolah akan lebih bermanfaat bagi anak non autistik dalam mengembangkan kesadaran dan pemahaman mengenai kebutuhan khusus anak autistik. Anak autistik berhak mendapatkan pendidikan yang baik untuk dapat belajar bersama dengan anak non autistik, supaya mereka juga dapat bertumbuh bersama dalam pendidikan di sekolah. Jika melihat di negara Indonesia, secara khusus maka dapat dikatakan bahwa pemerintah Indonesia sudah mulai berusaha untuk memberikan perhatian kepada pendidikan bagi anak autistik, Pemerintah mulai menghimbau sekolah-sekolah umum untuk memberikan kesempatan bagi anak autistik dapat menempuh pendidikan bersama dengan anak non autistik. Pemerintah mengupayakan supaya setidaknya ada satu sekolah umum maupun swasta yang dapat menerima anak berkebutuhan khusus (khususnya anak autistik). |
|