Description:
Berbicara tentang Etika Kristen baik "Etika Personal" (Personal Ethics) maupun "Etika Sosial" (Social Ethics) adalah Etika Alkitabiah, karena di dalam Alkitab begitu jelas regulasi Ilahi dalam menata tingkah laku orang per orang maupun dalam kehidupan bersama. Pemahaman secara kognitif dogmatis harus terwujud nyata dalam kehidupan pribadi maupun dalam kebersamaan, kebersamaan dengan saudara-saudara seiman maupun dengan mereka yang belum, atau tidak percaya Tuhan Yesus. Buku "Partisipasi Iman Kristen dalam Mewujudkan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia" ini kiranya dapat memberikan kontribusi, bukan hanya secara kognitif saja, namun memotivasi pengguna jasa literatur ini sampai kepada pewujudan yang nyata dalam kehidupan pribadi maupun bermasyarakat. Bukan hanya di- batasi di ruang kelas saja, namun juga terwujud di tengah masyarakat. Diharapkan buku yang semula Diktat Kuliah ini dapat diterbitkan sebagai Buku Ajar pada tahun 2018 ini, dapat menambah perbenda- haraan literatur yang berhubungan dengan Etika Sosial. Penulis berharap isinya masih relevan dan berguna bagi mahasiswa Sekolah Teologi dan bagi siapapun yang berminat dengan kehidupan orang Kristen. Dengan demikian, sebagai orang Kristen secara personal (pribadi) maupun secara komunal (jemaat), sebagai bagian integral masyarakat umum dapat dengan jelas menempatkan diri sebagai representatif Allah secara tepat sesuai dengan ajaran dan petunjuk Tuhan. Apalagi kita hidup di tengah dunia yang semakin "tawar" yang membutuhkan asinnya "garam dunia dan yang semakin "gelap" yang membutuhkan "terang dunia".