Description:
Banyak program kerja atau program pembelajaran sudah terlaksana dan kita merasa lega karena kegiatan-kegiatan itu sudah berlangsung dan menjadi bagian dari masa lalu. Namun bagaimanakah program atau kegiatan itu terlaksana, sesungguhnya seringkali luput dari perhatian kita. Pikiran kita seringkali hanya bertumpu pada soal merencanakan, memper- siapkan, mengkoordinasikan dan menyelenggarakan, lalu selesai. Kita lupa bahwa sesungguhnya ada satu tahap yang sangat penting yang tidak boleh kita lewatkan: mengevaluasi program atau kegiatan-kegiatan itu. Jika kita mengabaikan tahap ini, maka kemungkinan besar kita akan mengulang kembali kesalahan dan kelemahan yang pernah kita buat di masa lalu. Sehingga kemajuan dari program atau kegiatan yang diselenggarakan sangat kecil, atau bahkan mungkin sama sekali tidak ada. Akhirnya program atau kegiatan itu berlangsung dan bergulir begitu saja dengan segala kelemahan dan kekurangan yang diulangi kembali di masa kini. Dua akibat yang akan ditimbulkan dari situasi semacam ini: tidak efektif dan juga tidak efisien.