dc.description |
Memuji Tuhan adalah hal yang sebenarnya sering disalah mengerti oleh orang Kristen. Kalaupun tidak disalah mengerti, sebenarnya orang memandang tindakan memuji Tuhan atau menaikkan pujian sebagai sesuatu yang sangat sempit. Kita sering melihat pujian itu ketika berkali-kali keluar dari mulut kita kata "puji Tuhan!" Karena begitu seringnya kata "puji Tuhan" keluar dari mulut kita, di mana setiap kalimat aja kita sertakan kata "puji Tuhan", akhirnya kita pun menjadi tidak mengerti di mana kita perlu memakai kata "puji Tuhan", mengapa dan kapan kita sebenarnya tidak perlu pakai kata itu. "Puji Tuhan tadi aku bisa menyelesaikan soal ujian... padahal sebenarnya pada nomor terakhir aku sudah tidak tahu jawabannya apa, sudah dipikirpikir tidak muncul juga di kepala, eh tiba-tiba kawan di belakang aku nanya jawaban untuk nomor itu sama kawan di sebelahnya, puji Tuhan.... aku ikut dengar jawabannya, jadi aku juga bisa menjawab". |
en_US |