Abstract:
Pengakuan dosa merupakan aspek penting dalam kehidupan orang percaya. Namun, ada ajaran yang menentang pengakuan dosa, yakni ajaran hyper grace. Ajaran ini tidak tepat dalam memahami keselamatan yang dikerjakan Allah, sehingga berujung pada pemahaman tidak perlu mengakui dosa. Konsep-konsep dalam ajaran hyper-grace yang berkaitan dengan pengakuan dosa akan dikaji dalam skripsi ini. Melalui kajian ini, penulis ingin menunjukkan signifikansi pengakuan dosa dalam kehidupan orang percaya.